Jumat, 10 Januari 2014

Resep Puding Mangga

MUMPUNG lagi musim mangga dan biasanya harganya lebih murah, yuk kita coba resep Puding Mangga ini. Cocok untuk Anda yang suka mangga.

Bahan:
1 bungkus agar-agar putih
100 gr gula pasir
500 ml susu cair
200 gr mangga harum manis, haluskan

Cara membuat:
1. Campur agar-agar, gula pasir, dan susu cair. Masak sambil terus diaduk hingga mendidih.2. Masukkan mangga, aduk rata, angkat.3. Tuang adonan ke dalam cetakan, diamkan hingga mengeras. Keluarkan dari cetakan, sajikan.
Hasil: 10 porsi

Resep Puding Cream Oreo

Yuk berkreasi dengan biskuit dan buat kue lezat ini.
Bahan:
  • 1 bungkus agar-agar cokelat
  • 50 gr gula pasir
  • 1 sendok makan cokelat bubuk
  • 800 ml susu cokelat
  • 50 gr dark cooking chocolate, parut
  • 100 gr whipping cream
Pelapis:
  • 200 gr butter cream siap pakai
  • 200 gr biskuit oreo, hancurkan
Cara membuat:
1. Campur agar-agar, gula pasir, cokelat bubuk, dan susu cair, masak hingga mendidih. Masukkan dark cooking chocolate, aduk rata. Angkat dan diamkan hingga suam-suam kuku.
2. Masukkan whipping cream, aduk rata.
3. Tuang adonan puding ke dalam cetakan, diamkan hingga mengeras.
4. Olesi seluruh permukaan puding dengan butter cream, taburi dengan oreo. Sajikan.
Hasil: 10 porsi

Resep: Pudding Pisang Hangat

Resep: Pudding Pisang Hangat

Selamat siang, Moms.. Cemilan apa yang akan Moms santap bersama keluarga hari ini? Coba buat pudding pisang hangat yuk Moms.. Sangat mudah dan cepat membuatnya :) Selamat mencoba, Moms...

Bahan :
1 buah Pisang
Telur
100 ml susu

Cara Pembuatan:
1.    Kupas pisang, potong kecil-kecil dan hancurkan. Hancurkan hingga halus.
2.    Kocok telur dan masukkan pisang yang sudah dihaluskan dan susu. Aduk hingga rata.
3.    Bagi ke dalam dua mangkuk kecil tahan panas.
4.    Siapkan kukusan yang sudah dipanaskan sebelumnya.
5.    Rebus selama kurang lebih 6 menit dengan api besar.
6.    Angkat dan sajikan selagi hangat.
7.    Jika Anda ingin menambahkan keju atau topping lainnya selera Anda. Selamat mencoba

Resep Red Velvet Cake

Resep Red Velvet Cake


Punya someone special yang sebentar lagi ultah? Bagaimana bila Anda buatkan dia cake yang lezat ini: Red Velvet Cake. Dia pasti makin terpikat. Dijamin! O, ya, untuk sajian Natal bagi Anda yang merayakannya juga cocok.
Bahan:
  • 7 butir telur
  • 5 kuning telur
  • 150 gr gula pasir
  • 1 sendok teh cake emulsifier
  • 150 gr tepung terigu
  • 50 gr cokelat bubuk
  • 200 gr mentega, lelehkan
  • 100 gr buah bit, haluskan, peras airnya
Lapisan:
  • 500 gr mentega putih
  • 300 gr susu kental manis
Cara membuat:
1. Siapkan loyang bulat diameter 25 cm, alasi kertas roti, olesi margarin, sisihkan.
2. Kocok telur, kuning telur, dan gula pasir hingga lembut. Masukkan cake emulsifier, kocok kembali hingga mengembang.
3. Masukkan tepung terigu dan cokelat bubuk, aduk hingga rata. Tuang mentega dan air bit, aduk hingga rata.
4. Tuang adonan ke dalam loyang, panggang dalam oven bersuhu 180 derajat Celsius selama 45 menit atau hingga matang. Angkat, keluarkan dari loyang perlahan.
5. Lapisan: Kocok mentega putih dan susu kental manis hingga lembut.
6. Belah cake menjadi empat bagian, olesi masing-masing cake dengan bahan lapisan, tumpuk kembali.
7. Oles seluruh permukaan cake dengan bahan lapisan, potong-potong, sajikan.
Hasil: 12 porsi

Resep Marble Cake

JIKA belum ada ide teman minum kopi hangat sore ini, boleh lho bikin kue Marble Cake ini. Yuk bikin sesuai resep.
Bahan:
  • 8 kuning telur
  • 3 putih telur
  • 100 gr gula pasir
  • 1 sendok makan cake emulsifier
  • 100 gr tepung terigu
  • 10 gr tepung maizena
  • 50 gr mentega, lelehkan
  • 50 gr white chocolate, lelehkan
  • 2 sendok teh pasta cokelat
Cara membuat:
1. Siapkan loyang ukuran 30 cm x 10 cm, beri alas kertas roti, olesi margarin.
2. Kocok telur dan gula pasir hingga lembut. Masukkan cake emulsifier, kocok hingga mengembang.
3. Masukkan tepung terigu dan tepung maizena, aduk hingga rata. Tuang mentega dan white chocolate, aduk rata.
4. Bagi adonan menjadi dua bagian. Salah satu bagian dicampur dengan pasta cokelat. Tuang adonan ke dalam loyang secara bergantian hingga membentuk motif marble atau marmer.
5. Kukus selama 30 menit atau hingga matang, angkat. Keluarkan dari loyang, potong-potong, sajikan.
Hasil: 12 porsi

Nikmatnya Sup Bawang Roti Tawar

Ghiboo.com - Selalu kreatif dan berinovasi dalam meramu makanan sangatlah penting. Misalnya dalam membuat sup, mungkin Anda bosan membuat sup buntut, atau sup biasa lainnya. Kenapa tidak coba sekali-sekali resep baru, misalnya Sup Bawang Roti Tawar.

Sup ini mempunyai kuah yang kental dengan rasa bawang putih yang cukup tajam. Selain lezat, cara membuatnya pun juga mudah. Berikut ini resep Sup Bawang Roti Tawar untuk 5 porsi.

Bahan:
- 200 gram Roti tawar kupas ( putih )
- 2 siung Bawang putih memarkan
- 2 butir Telur ayam, kocok
- 3 sendok makan Minyak zaitun / Olive oil
- 1 sdt Paprika bubuk
- Garam, secukupnya
- 500 ml Air

Cara membuat:
1. Rebus air hingga mendidih, tambahkan sedikit garam.
2. Tambahkan bawang putih, paprika bubuk, roti tawar dan telur kocok.
3. Rebus dan masak selama 5 menit. Angkat.
4. Campur adonan sup dan olive oil, haluskan dengan blender hingga rata. Sajikan hangat.

Tips Membuat Croton :

Sup ini dapat anda sajikan dengan Croton, yakni roti tawar yang dipotong kecil-kecil lalu dipanggang dalam oven bersuhu 100 derajat celcius selama 15 menit ( crouton ). Croton akan lebih gurih bila sebelum dipanggang diberi siraman mentega cair dan cincangan bawang putih goreng.

Resep Membuat Spaghetti Ayam Pedas

Ghiboo.com - Ehm, mendengar Spaghetti Anda tentu langsung membayangkan kelezatan dan kenikmatan rasanya. Kalau biasanya Spaghetti hanya ditambah bumbu saja, kali ini Anda bisa mencoba Spaghetti Ayam Pedas, rasanya tidak kalah enak.

Yuk, langsung lihat saja resepnya berikut ini:

Bahan :

- 250 gr Spaghetti
- 200 gr daging ayam, potong dadu 2 x 2 cm
- 100 gr wortel, potong sesuai selera
- 100 gr baby kailan, potong-potong
- 6 buah cabe merah, haluskan
- 3 sdm kecap manis
- 5 siung bawang putih cincang
- 1 sdm kaldu ayam instan
- 1 sdm bawang merah goreng untuk taburan
- 1/2 sdt garam halus
- 3 sdm minyak goreng
- 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan
- 150 ml air/kaldu ayam

Cara Membuat:
1. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan cabe merah hingga harum. Masukkan daging ayam, aduk hingga berubah warna.
2. Masukkan kecap manis, bumbu-bumbu, wortel dan kailan. Kentalkan dengan larutan air/kaldu dengan tepung maizena. Masak hingga saus agak mengental. Angkat.
3. Siapkan spaghetti di atas piring saji, siram dengan kuah ayam. hidangkan selagi panas dengan taburan bawang merah goreng. Sajikan segera. Cocok Untuk 4 Porsi.

Resep Ayam Kurma

Ghiboo.com - Ayam bisa diolah menjadi bermacam masakan yang lezat, seperti opor ayam, gulai ayam, ayam bakar dan lainnya. Tapi Anda juga bisa mencoba satu resep ini yaitu ayam kurma. Rasanya tidak kalah lezat. Yuk, langsung lihat resepnya:

Bahan:

- 500 gr ayam kampung
- 1 buah kentang potong dadu
- 100 ml yoghurt
- 2 sdm air asam jawa
- 1 sdt garam
- 1 buah bawang bombay, iris tipis
- 3 butir kapulaga
- 2 butir pekak
- 2 cm kayumanis
- 1 sendok teh kari bubuk
- 1 daun salam koja
- 3 buah cabai hijau, potong 2 bagian
- 2 buah tomat belah 4

Bumbu Halus:
- 5 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 3 buah cabai hijau
- 5 butir kemiri
- 1 sdt garam
- 2 sdm air asam jawa

Cara Membuat:
1. Tumis bumbu halus, masukkan ayam dan beri 750 ml air. Masak hingga daging ayam empuk.
2. Tumis bawang bombay, kayu manis, pekak, kapulaga, kari bubuk, daun salam koja sampai harum.
3. Masukkan bumbu tumis ke rebusan ayam.
4. Tambahkan kentang, yoghurt, garam, dan asam jawa.
5. Setelah bumbu meresap, taburkan potongan cabai hijau dan tomat.
6. Sajikan hangat dengan nasi putih

Resep Masakan Kepiting Asam Pedas

Ghiboo.com - Anda penikmat seafood dan suka yang pedas? Ehm, rasanya pas jika Anda mencoba resep yang ini, Kepiting Asam Pedas Yuk, langsung lihat resepnya:


Bahan-bahan :

- 4 ekor Kepiting ukuran sedang
- 1/4 ibu jari Lengkuas, dimemarkan
- 2 batang Daun bawang, dirajang
- 2 buah Jeruk nipis, diambil airnya
- 1 batang Serai
- 3 lembar Daun jeruk
- 1 gelas Air
- 1 sdm Kecap ikan
- 1 sdt Garam
- Minyak goreng, untuk menumis
Bumbu yang dihaluskan :

- 5 buah Cabe merah
- 5 siung Bawang merah
- 1 butir Kemiri
Cara memasak :
1. Rebus kepiting, kemudian buka tempurungnya dan bersihkan insangnya, belah menjadi 2 bagian.
2. Tumis bumbu yang dihaluskan, lengkuas, daun jeruk, serai sampai harum kemudian tambahkan kecap ikan dan daun bawang baru masukkan air.
3. Masukkan kepiting dan masak dengan api kecil sampai bumbu meresap.
4. Sebelum diangkat masukkan air jeruk nipis.

Bubur Kepiting yang Praktis

Bubur Kepiting yang Praktis


Kepiting bisa dijadikan sebagai pelengkap bubur. Dyah Dut dari komunitas Langsungenak berbagi tipsnya.

Bahan:
    •    Beras
    •    Daging kepiting/rajungan
    •    Jahe
    •    Garam

Pelengkap:
    •    Daun bawang
    •    Merica bubuk
    •    Minyak wijen
    •    Kacang tanah

Cara membuat:
    1.    Beras dimasak hingga menjadi bubur.
    2.    Jika sudah matang, masukan kepiting, jahe dan garam.
    3.    Taburkan daun bawang, merica bubuk, minyak wijen dan kacang tanah yang ditumbuk kasar.

Resep Brownies Chocolate Chip

Ghiboo.com - Disaat santai, sambil nonton televisi atau duduk di pakarangan rumah, kurang lengkap tanpa sepiring kue. Nah, bila Anda bingung hendak membuat kue apa, berikut kami berikan resep membuat brownies chocolate chip.

Bahan :

- 20 g margarin
- 400 g cokelat batang/cooking chocolate, cincang
- 100 ml double cream/krim kental
- 120 g gula pasir
- 3 butir telur ayam

Ayak jadi satu:

- 150 g tepung terigu Segi Tiga Biru
- 1/2 sdt vanili bubuk
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdt baking powder

Cara pembuatan:
1. Tim cokelat bersama margarin dan krim hingga leleh. Angkat, sisihkan.
2. Kocok gula dan telur hingga larut.
3. Masukkan campuran terigu, aduk rata.
4. Tuangi cokelat leleh, aduk rata.
5. Tambahkan chocolate chips, aduk rata.
6. Semir loyang segi empat 30 x 30 x 10 cm dengan margarin, alasi dasarnya dengan kertas roti.
7. Tuangkan dalam loyang, ratakan.
8. Panggang dalam oven panas 180 C selama 30 menit hingga matang.
9. Angkat dan dinginkan.10.
10. Potong-potong. Sajikan.

Mamma Mia!: Resep Chocolate Lava Cake ala Chef Matteo Meacci

Mamma Mia!: Resep Chocolate Lava Cake ala Chef Matteo Meacci

Chocolate lava cake, atau chocolate molten cake, adalah salah satu kue paling populer di berbagai restoran di Indonesia. Sensasi yang dirasakan saat memotong kue dan melihat lelehan cokelat panas merembes keluar bagaikan lava, hanya bisa dikalahkan dengan kenikmatan saat sepotong kue dan cokelat leleh tersebut masuk ke mulut kita.

Tapi tahukah Anda bahwa dessert ini sangat mudah dibuat sendiri di rumah?

Chef Matteo Meacci, juru masak di salah satu restoran Italia di Jakarta, berbagi resep chocolate lava cake (atau yang di Italia dikenal dengan nama TORTINO AL CIOCCOLATO FONDENTE) yang biasa ia buat sendiri di rumah.

Bahan yang dibutuhkan adalah:

5 butir telur
5 butir kuning telur
125 gr gula pasir
250 gr mentega
250 gr cokelat
75 gr tepung terigu

Sedangkan untuk pelengkapnya saat disajikan, Anda bisa menggunakan es krim vanilla, atau membuat krim sendiri menggunakan whipping cream, gula tepung, dan bubuk kayu manis.

Tak sulit kan, menyiapkan bahannya? Membuatnya pun mudah, hanya perlu 5 menit sampai adonan kue siap dimasukkan ke oven.

Resep Chocolate Cake With Ganache

Resep Chocolate Cake With Ganache

Coklat Ganache biasa digunakan sebagai toping/icing/frosting cake, bolu, kue dan cupcake. Cake berlapis cokelat ganache memang nikmat. Lapisan cokelatnya yang mengilap dan manis semakin memperkaya rasa cake-nya.
Bahan:
  • 4 butir telur
  • 2 kuning telur
  • 75 gr gula pasir
  • 1/2 sendok makan cake emulsifier
  • 75 gr tepung terigu
  • 25 gr cokelat bubuk
  • 100 gr mentega, lelehkan
Lapisan:
  • 150 gr butter cream siap pakai
  • 200 gr dark cooking chocolate, potong-potong
  • 75 ml krim kental
Cara membuat:
1. Siapkan cetakan ukuran 25x25 cm, alasi kertas roti, olesi margarin, sisihkan.
2. Kocok telur, kuning telur, dan gula pasir hingga lembut. Masukkan cake emulsifier, kocok kembali hingga mengembang.
3. Masukkan tepung terigu dan cokelat bubuk, aduk hingga rata. Tuang mentega, aduk rata kembali.
4. Panggang dalam oven bersuhu 180 derajat Celsius selama 45 menit atau hingga matang, angkat, keluarkan dari loyang perlahan.
5. Lapisan ganache: Panaskan krim kental, angkat, masukkan potongan cokelat, aduk hingga rata.
6. Olesi cake dengan butter cream, siram dengan cokelat ganache, diamkan hingga cokelat mengeras. Potong-potong, sajikan.
Hasil: 16 porsi

Resep Roti CInnamon Roll

Resep Roti CInnamon Roll



Cinnamon roll atau roti gulung kayu manis adalah kudapan yang biasanya disajikan di AS dan Eropa Selatan. Umumnya dijadikan teman minum teh. Jika Anda ingin mencobanya, Nuzha Basyarahil Nuna dari komunitas Langsungenak punya tips membuatnya.

Bahan dasar roti:
    •    ½ cup air
    •    1 sendok makan gula
    •    1 sendok makan yeast

Bahan dasar II:

    •    ½ cup susu cair tawar
    •    ¼ cup gula pasir
    •    ¼ cup butter
    •    Garam secukupnya

Bahan dasar III:
    •    2 butir telur
    •    4 cup tepung terigu

Bahan taburan:
    •    Brown sugar
    •    kacang pecan, dicincang kasar
    •    bubuk kayu manis

Bahan dasar untuk loyang:

    •    ½ cup butter, cairkan dan oleskan pada loyang
    •    3/4 brown sugar, cairkan dan masukkan kacang pecan seperlunya

Cara membuat:

    1.    Larutkan air, gula dan yeast.
    2.    Panaskan susu cair tawar, gula pasir, butter dan garam, tapi jangan sampai mendidih.
    3.    Kemudian campur semua bahan sampai menyatu lalu masukan terigu sedikit demi sedikit.
    4.    Uleni terus sampai kalis, kemudian diamkan selama 30 menit.
    5.    Giling melebar adonan roti, (tebal 1 cm) poles dengan butter cair.
    6.    Beri bahan taburan, gulung dan potong gulungan 9-12 potong.
    7.    Tuang bahan dasar loyang, lalu tata potongan gulungan.
    8.    Panggang dalam oven panas bersuhu 200°C hingga matang dan keemasan (± 20 menit).
    9.    Setelah matang, taburi dengan glaze (gula halus dan susu cair tawar).
    10.    Sajikan.

Bayi Ini Terpaksa Dilahirkan Saat Ginjal Ibunya Bocor

TRIBUNNEWS.COM - Bayi Miracle Sheena Hendrover terpaksa dilahirkan prematur untuk menyelamatkan nyawa sang bunda, Vera. Bayi ini berat hanya 660gr dan panjang 33cm karena kondisi ibunya yang di ujung maut .

Vera menyadari dirinya hamil pada bulan Maret 2013. Tapi pada usia kehamilan 23 minggu (5 bulan lebih) ia didiagnosis pre-eklampsia. Suatu kondisi medis di mana timbul hipertensi dalam kehamilan (kehamilan-induced hipertensi) dalam hubungannya dengan jumlah signifikan protein dalam urin.
Saat dibawa ke rumah sakit, kondisi Vera mengalami komplikasi yang lebih serius yang diprediksi bisa menyebabkan kematian. Organ tubuh mulai melemah: darah tinggi, ginjal bocor, lever melemah, sakit uluhati yang tidak tertahankan, dan pembuluh darah menyempit.Dalam kondisi ini sangat disarankan agar bayi segera dikeluarkan, namun sang Ibu ingin bertahan selama yang ia mampu agar bayi tersebut dapat lebih matang.Ternyata penyakit ini tak hanya menyiksa sang Ibu, si Bayi kecil pun tidak mendapat asupan makanan, kurang oksigen, dan kerja jantung yg berat.

Tidak ada jalan lain, selain melahirkan sang bayi. Setelah bertahan dengan dua kali dirawat intensif dirumah sakit, Operasi caecar-pun dilakukan di Rumah Sakit  Pantai Indah Kapuk Jakarta Utara, pada  21 September 2013 lalu. Saat itu, usia kehamilan Vera baru 28 minggu (6 bulan lebih), disaat yang tepat persis sebelum air ketuban kering.

"Apa yang membuat saya yakin dan bertahan adalah suatu malam Tuhan datang dalam mimpi saya dan berkata namailah anak ini Sheena" ucap sang Ibu, dan tak lama setelah itu ia mencari arti dari nama tersebut yang adalah Hadiah Dari Tuhan.

Setelah Sheena terlahir, banyak kekhawatiran lain timbul, Tim Dokter Handy Suryana, dokter Dharma dan dokter Hartono, serta para suster yang merawat Sheena berpikir hidup bayi Shena bisa saja hanya bertahan beberapa hari. Dokter merawat secara intensif dan menempatkan Sheena di ruang Neonatal Intensive Care Unit (NICU).

"Dokter harus menyadarkan kami agar siap menerima keadaan, sebab ia beratnya hanya 660 gr dan sangat bergantung pada alat bantu: selang infuse makanan yang tersambung ke pusar, oksigen, detector, dan alarm pernafasan."

Sheena harus menjalani test darah dan suntik insulin setiap hari dikarenakan pankreas yang belum berfungsi normal mengakibatkan gula darahnya naik hingga 400 mg/dl dan berat badannya turun menjadi 580 gr.

"Dia masih begitu kecil dan melihat banyak selang menempel di tubuhnya, mata mendelik ke atas, nafas kejang, betis disayat setiap 2 jam dan disuntik insulin setiap hari sungguh mengiris hati saya," kata Vera.

Dokter menyatakan kadar gula darah yang tinggi dapat menyebabkan kecacatan dan fungsi otak terganggu. Karena melihat penderitaan Sheena yang begitu berat, serta tidak ingin Sheena nantinya hidup menderita dalam keadaan cacat, orang tua Sheena mengambil keputusan terberat dalam hidup mereka, yakni menghentikan semua pengobatan intensif Sheena dan memindahkan Sheena dari ruang NICU ke inkubator biasa. Dokter memperkirakan Sheena hanya bisa bertahan 3 hari.

Tiga hari setelah dirawat di ruang bayi biasa tanpa obat dan insulin, betapa terkejutnya bahwa Mujizat terjadi, bukannya menurun, melainkan kondisi Sheena begitu segar seperti bayi normal.
 "Ini adalah pertempuran terbesar kami, iman kami sungguh diuji. Tuhan sungguh Dahsyat dan Luar Biasa, Ia menjadikan segala yang mustahil menjadi mungkin. Kami sungguh yakin Tuhan yang jadikan Sheena maka Tuhan akan sempurnakan dia," kata Vera gembira.

Sheena terus bertambah sehat dari hari ke hari, berat badannya berangsur naik dan gula darah menjadi normal. Sekarang ia mengkonsumsi ASI dan HMF (Human Milk Fortifier) sesuai anjuran Dokter. Kemudian pada 21 Desember 2013, tepat 3 bulan setelah ia dilahirkan, Sheena akhirnya diperbolehkan pulang.

 "Miracle Sheena Hendrover, Mujizat pemberian dari Tuhan untuk Hendro dan Vera", ia telah melewati masa-masa sulit di RS, ia mungkin kecil tapi ia adalah seorang pejuang hebat yang nyata.Tuhan sungguh menyertainya. "Kami akan terus berharap, berdoa dan berserah kepada Tuhan" ungkap sang ibu.

Kamis, 09 Januari 2014

16 Kesalahan Perawatan Kulit

16 Kesalahan Perawatan Kulit  

TEMPO.CO, Jakarta - Pendiri Jill Zander Skin Rejuvenation Clinic, Jill Zander, mengatakan kita bisa keliru dalam melakukan perawatan kulit. Berikut catatannya seperti dilansir Female First:
1. Terlalu banyak pelembap
Salah memilih pelembap bisa membuat kulit terlalu kering atau terlalu berminyak. Pelembab yang digunakan secara harian harus mengandung faktor pelindung dari matahari (SPF). Krim malam harus digunakan pada malam hari. Jangan mengoleskan pelembap di sekitar mata karena kulitnya yang tipis. Kulit yang tipis mudah dipenuhi produk yang Anda gunakan dan menyebabkan penyumbatan yang memunculkan bintik-bintik putih.

2. Pengelupasan kulit berlebihan
Pengelupasan berlebihan dapat menimbulkan kulit kemerahan dan iritasi serta membuat kulit berminyak. Pengelupas nonabrasif yang menggunakan AHA, BHA, dan asam buah, bukan scrub fisik, dapat membantu mencegah kulit sensitif terlalu banyak mengelupas. Untuk kulit normal ke berminyak, pengelupasan hanya perlu dilakukan dua kali seminggu.

3. Terburu-buru menggunakan serum
Saat menggunakan serum pada kulit, penting untuk membiarkannya meresap dan mengering sebelum menggunakan pelembap. Sebaliknya, serum yang pekat akan diencerkan dengan pelembap. Hal ini berarti kulit Anda tidak menuai semua manfaat dari serum.

4. Menggunakan Krim anti-penuaan sebelum waktunya
Jangan menggunakan krim anti-penuaan sebelum kulit Anda menunjukkan tanda-tanda penuaan. Jika Anda menggunakan bahan-bahan anti-penuaan sebelum kulit Anda membutuhkan maka akan berefek merugikan.
Misalnya, retinol untuk anti-penuaan kulit, namun jika digunakan sebelum dibutuhkan, atau digunakan dalam konsentrasi terlalu tinggi, kulit benar-benar akan terkelupas. Ini sama saja dengan pengelupasan kulit --jika Anda menggunakannya terlalu dini, terlalu sering atau terlalu kuat, maka kulit dapat menjadi sangat rapuh dan tipis.

5. Menggunakan retinol tanpa membiarkan kulit menyesuaikan diri
Retinol telah terbukti dapat meningkatkan kecerahan dan tekstur kulit, anti-pigmentasi dan mengobati jerawat. Ketika mulai menggunakan produk retinol, kulit perlu menyesuaikan diri secara bertahap karena vitamin A (retinol) dapat mengiritasi kulit, kira-kira tiga hari hingga dua minggu. Retinol hanya digunakan pada malam hari untuk meminimalkan sensitivitas cahaya. Pastikan Anda tidak menggunakan produk dengan konsentrasi retinol yang terlalu tinggi jika Anda berusia muda.

6. Masker wajah yang keliru
Seperti pelembap, pilihlah masker wajah sesuai dengan jenis kulit Anda. Misalnya, untuk kulit berminyak, kulit berjerawat, asam salisilat akan menyebabkan kulit normal-kering mengelupas. Jika kulit Anda membutuhkan kelembapan, pilihlah yang mengandung asam hialuronat atau vitamin E.

7. Melupakan SPF
Hujan atau cerah, kita semua harus memakai SPF pada siang hari karena matahari adalah penyebab terbesar kulit keriput. Lebih baik memakai pelembap harian yang mengandung SPF.

8. Menggunakan tisu wajah
Beberapa tisu wajah mengandung bahan kimia dan alkohol kadar tinggi yang dapat mengeringkan kulit bagian luar. Ketika menggosok kuat-kuat pada kulit, khususnya di sekitar area mata yang halus, tisu dapat menyebabkan iritasi dan kemerahan.

9. Tidur dengan riasan
Tidur dengan riasan dapat menyebabkan jerawat dan pembesaran pori-pori. Saat kita tidur di malam hari, kulit melakukan perbaikan diri, maka inilah waktu kunci untuk memberi kulit Anda produk perawatan kulit bergizi.


10. Mengoleskan krim tanpa pola
Terdapat cara yang harus diperhatikan dalam menggunakan krim agar krim dapat menyebar secara merata. Pada mata, gunakan jari telunjuk untuk membuat lingkaran di sekitar daerah mata. Gunakan tekanan lembut untuk daerah ini karena kulitnya halus dan lembut. Pada wajah, mulai dari leher ke atas, lalu lakukan gerakan ke atas melawan gravitasi. Jangan tarik kulit ke bawah.

11.  Menekan-nekan noda
Menekan-nekan noda di wajah adalah salah satu kejahatan terbesar untuk kecantikan. Tidak hanya menyebabkan infeksi di tempat noda itu, Anda juga benar-benar bisa membuatnya lebih besar dan bahkan meninggalkan bekas luka. Hal ini juga dapat menyebarkan bakteri yang mengarah ke lebih banyak tempat. Mengobati noda secara berlebihan hanya akan mengiritasi kulit Anda, dan menyebabkan minyak pada kulit menyebar, serta meninggalkan keropeng buruk.

12. Sering berganti-ganti produk
Setidaknya dibutuhkan waktu tiga bulan untuk melihat efek produk yang baru kita gunakan pada kulit. Jangan tergesa-gesa berganti produk setiap kali ada produk baru dan jangan sekaligus menggunakan beberapa produk baru. Berilah jarak enam pekan untuk setiap satu produk baru yang akan dipakai.

13. Kuas riasan kotor
Setelah menggunakan kuas untuk riasan, jangan lupa membersihkannya secara rutin. Bila Anda menggunakan kuas bekas riasan, minyak, kotoran, dan bahkan bakteri dapat terjebak dalam bulu. Jadi, bersihkan kuas tiap minggu.

14. Menggunakan produk salah untuk tipe kulit
Cara tercepat untuk mengetahui jenis kulit Anda adalah dengan mencuci wajah Anda, biarkan ia mengering, diamkan selama 20 menit, kemudian lakukan tes kulit ini: Tekan sehelai tisu di beberapa tempat di wajah. Kertas tisu akan menempel jika kulit Anda berminyak. Jika tisu tidak menempel berarti kulit Anda tipe kulit kering. Jika tisu menempel di daerah T-zone Anda (dahi, hidung, dan dagu), berarti Anda memiliki kulit kombinasi.

15. Sedikit tidur
Malam hari merupakan waktu bagi kulit untuk memperbaiki dirinya sendiri. Jika Anda secara teratur merampas waktu kulit memperbaiki diri di malam hari yakni dengan sedikit tidur maka akan terjadi masalah.

16. Melupakan krim mata
Krim mata merupakan bagian penting dari rutinitas perawatan kulit Anda karena kulit di sekitar mata lebih tipis dan lebih halus. Gunakan krim mata dua kali sehari sejak Anda berusia 20 tahun.

Mengatasi Lingkaran Hitam Pada Mata

Tampilan wajah yang segar tentu merupakan salah satu ukuran pria terlihat menarik atau tidak. Wajah yang terlihat kusam dan lesu tak jarang membuat seseorang menjadi tidak percaya diri. Selain mengurus janggut, jerawat, atau komedo, keadaan mata juga tidak kalah penting untuk diperhatikan. Anda mungkin tidak menyadari, akibat kelelahan, stres, atau kondisi kesehatan, akan timbul garis hitam di sekitar kantung mata yang membuat wajah terlihat kusam. Yang lebih fatal, mungkin stigma pemakai narkoba bisa melekat pada diri Anda. 

Ada beberapa cara untuk mengatasi kantung mata yang menghitam. Yang pertama harus dilakukan tentu saja merubah gaya hidup menjadi lebih sehat sehingga tubuh segar bugar. Dari segi medis, kondisi mata memang dapat menjadi indikasi apakah kondisi fisik seseorang sedang dalam keadaan prima atau tidak. Meskipun tuntutan pekerjaan maupun aktivitas Anda lebih sering dilakukan malam hari, garis hitam pada kantung mata tetap dapat diatasi.

Dinginkan mata terlebih dahuluSaat Anda merasa begitu kelalahan akibat aktivitas yang padat, cara cepat untuk mengatasi kantung mata yang menghitam adalah dengan mendinginkan area mata. Anda dapat mengompres mata dengan kantung es, lap yang dibahasi air dingin, atau langsung mengusap area mata dengan es batu. Hal ini mirip yang dilakukan saat mata terluka akibat hantaman benda tumpul atau kecelakaan. Tujuannya adalah membuat aliran darah di sekitar mata menjadi lancar, tidak menggumpal di area tersebut hingga menimbulkan efek garis hitam. Lakukan selama 5-10 menit saat sebelum atau sesudah tidur.

Jangan buang teh celup yang telah dipakai
Mungkin Anda memiliki kebiasaan meminum teh hangat saat sebelum tidur atau sarapan di pagi hari. Jangan buru-buru buang teh celup yang sudah dipakai, karena ampas teh hitam atau teh hijau mempunyai khasiat yang cukup efektif untuk menyegarkan mata. Zat tannin yang terkandung di dalam teh dapat mengecilkan pembuluh darah dan mengencangkan kulit. Sifat basa dari teh kantung bekas yang sudah dipakai dan didiamkan selama semalam dapat berguna bagi kesehatan kulit di sekitar mata. Rendam teh kantung ke dalam air dingin, kemudian kompres area mata selama sekitar 10 menit baik sebelum atau sesudah tidur.

Khasiat mentimun
Mentimun merupakan salah satu jenis tumbuhan yang berfungsi mengembalikan kesegaran tubuh. Anda mungkin sering melihat wanita mengompres matanya dengan irisan mentimun. Jangan heran, terapi alami tersebut juga bisa dilakukan pria. Sama seperti teh, mentimun juga memiliki khasiat astrigent yang dapat melancarkan peredaran darah. Jika Anda merasa mempunyai masalah dengan garis hitam di kantung mata, selalu sediakan mentimun dan simpan dalam lemari pendingin. Anda dapat memakainya dengan cara diiris maupun dijus. Kompres mata dengan irisan mentimun atau oleskan jus mentimun dalam keadaan dingin di sekitar kantung mata selama 10 menit.

Gunakan eye repair roll-on atau cream
Untuk pemakaian sehari-hari, tersedia banyak produk eye repair roll-on maupun cream khusus untuk menghilangkan garis hitam pada kantung mata. Produk-produk ini tidak hanya untuk wanita, namun juga dapat digunakan pria. Biasanya produk ini mengandung kafein yang akan menyegarkan dan melancarkan aliran darah di sekitar mata. Gunakan sebelum Anda beraktivitas atau menghadiri acara yang menuntut tampilan wajah yang tampak cerah dan segar.

Kuliah dengan Rp 0? Bisa!

Kuliah dengan Rp 0? Bisa!

 

Jakarta, 30 Desember 2013-“Ke depan banyak sekali doktor-doktor dari keluarga miskin,” ungkap Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh saat menggelar jumpa pers akhir tahun 2013 di Gedung A Komplek Kemdikbud, Jakarta.

Kemdikbud menjamin penyediaan dan peningkatan daya tampung perguruan tinggi secara merata di Indonesia. 0,8% mahasiswa Indonesia kuliah dengan Rp 0 yang pembiayaannya di luar program bidikmisi. Selain itu, 17% mahasiswa Indonesia kuliah dengan biaya kurang dari Rp 1 juta.
Biaya yang harus dibayar mahasiswa diatur dalam Uang Kuliah Tunggal (UKT). UKT adalah sebuah nominal yang dibayar secara tetap oleh mahasiswa berdasarkan sistem perhitungan komponen biaya yang diperlukan dari awal masuk kuliah hingga lulus. Ketentuan ini diatur melalui Permendikbud No.55 Tahun 2013 Tanggal 23 Mei 2013.

Dengan diterapkannya UKT, maka Uang Pangkal (UP) bagi semua calon mahasiswa yang masuk melalui jalur SNMPTN dan SBMPTN ketika masuk pada Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dihapuskan. Mekanisme ini diharapkan dapat mengurangi beban masyarakat.

Ada lima level dalam UKT. Khusus kategori 1 dan 2 diseragamkan untuk setiap PTN yakni Rp 0-500 ribu untuk kategori 1 dan Rp 500 ribu-1 juta untuk kategori 2. Sedangkan untuk kategori 3 sampai kategori 5, disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing fakultas di setiap PTN.

PTN yang menerapkan UKT, dilarang menaikkan tarif kuliahnya. Untuk menutupi kekurangan biaya operasional PTN tersebut, Pemerintah menganggarkan Bantuan Operasional Perguruan Tinggi Negeri (BOPTN). BOPTN merupakan mekanisme bantuan pemerintah yang sesuai dengan amanat pelaksanaan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi (UU Dikti) dan diperkuat Edaran Dirjen Dikti No. 305/E/T/2012.

Ini alasan maskapai enggan terbang dari Bandara Halim

MERDEKA.COM. PT Angkasa Pura II selaku operator Bandar Udara Halim Perdanakusuma mengungkapkan alasan sejumlah maskapai masih enggan terbang dari pangkalan militer TNI AU ini. Salah satunya ialah mahalnya biaya pengadaan bahan bakar avtur.

Direktur Utama Angkasa Pura II Tri Sunoko mengatakan masalah infrastruktur sempat menghalangi
maskapai ramai-ramai mengalihkan penerbangan ke Halim adalah biaya avtur.
Pasalnya, di Soekarno-Hatta, bahan bakar pesawat itu sudah disalurkan melalui pipa, dan tersedia mobil tanki. Sedangkan di Halim, pasokan bahan bakar hanya bisa dipenuhi dari depo Pertamina Plumpang.

"Katanya selisih Rp 600 per galon. Memang begitu, ada perbedaan biaya. Kecuali Pertamina bangun depo di Halim," ujarnya di Jakarta, Rabu (8/1).
Alhasil, masalah ini tidak termasuk belanja modal Angkasa Pura II dalam membenahi Halim. Tri mengaku pasrah bila maskapai ada yang belum bersedia memindahkan penerbangan ke bandara TNI AU itu lantaran ada perbedaan harga avtur.

Seperti diketahui, sejauh ini, BUMN pengelola bandara itu sudah menggelontorkan Rp 6,8 miliar untuk renovasi pelbagai fasilitas umum di Halim. Secara keseluruhan, Tri mengaku siap mengalokasikan Rp 60 miliar, hanya untuk Halim, karena ada pemindahan sebagian rute penerbangan dari Bandara Soekarno-Hatta.

Dana sebesar itu akan dipakai buat pelbagai macam kepentingan, terutama perbaikan dan subsidi pelayanan. Halim selama ini merupakan salah satu bandara dikelola Angkasa Pura II yang merugi. Tahun lalu, BUMN itu tekor sampai Rp 19 miliar dalam mengelola Halim. Aktivitas jet pribadi dan sewa sekolah penerbangan tidak cukup menambal biaya operasional.

Biografi Terence Tao - Manusia ber-IQ Tertinggi Di Dunia Saat Ini

Biografi Terence Tao - Manusia ber-IQ Tertinggi Di Dunia Saat Ini


Di dunia ini hanya sekitar 0,5 persen dari keseluruhan manusia yang berada di muka bumi ini yang memiliki IQ diatas 140 yang dianggap sebagai orang dengan kategori jenius, dari 0,5 persen tersebut salah satunya adalah Terence Tao, sebagai Manusia dengan IQ tertinggi di dunia saat ini dan juga termasuk salah satu manusia paling jenius yang ada dimuka bumi saat ini dengan IQ mencapai antara 230 sampai 240 yang berada dibawahWilliam James Sidis salah satu manusia paling jenius di dunia yang pernah ada.Terence Tao dilahirkan dengan nama lengkap Terence "Terry" Chi-Shen Tao pada tanggal 17 Juli 1975 di Adelaide, Australia. Ayah Tao lahir dan dibesarkan di Shanghai, dan ibu Tao berasal dari Kanton. Orang tuanya adalah imigran dari Hong Kong ke Australia. Ayahnya bernama Billy Tao adalah seorang dokter anak, dan ibunya, Grace Tao, adalah fisikawan dan matematikawan lulusan dari University of Hong Kong, mantan guru sekolah menengah matematika di Hong Kong. Terence Tao bisa dikatakan sebagai seorang anak ajaib seperti yang dikatakan oleh peneliti pendidikan Miraca Gross sewaktu meneliti tentang anak berbakat.


Ayah Terence Tao mengatakan kepada pers bahwa ketika Terence Tao berusia dua tahun disaat pertemuan keluarga, Tao berusaha untuk mengajarkan pelajaran aritmatika dan bahasa inggris kepada anak yang berusia lima tahun. Ayah Terence Tao mengatakan kepada pers bahwa ketika Terence Tao berusia dua tahun disaat pertemuan keluarga, Tao berusaha untuk mengajarkan pelajaran aritmatika dan bahasa inggris kepada anak yang berusia lima tahun. Menurut Smithsonian Magazine online, Tao dapat melakukan aritmatika dasar pada usia dua tahun. Ketika ditanya oleh ayahnya bagaimana ia tahu angka dan huruf, ia mengatakan ia belajar acara Sesame Street. Selain cerdas berbahasa Inggris, Tao juga pandai berbicara bahasa Kanton, tetapi tidak dapat menulis dalam bahasa Cina.



Terence Tao Ketika mengajar Matematika
Terence Tao memamerkan kemampuan matematikanya yang luar biasa dari usia dini, Dia belajar matematika tingkat universitas pada usia sembilan tahun. Dia adalah salah satu dari hanya dua anak (selain Lenhard Ng) dalam sejarah studi Johns Hopkins 'program Talenta luar biasa yang dapat mencapai skor 700 atau

lebih besar pada bagian pelajaran matematika pada usia hanya 8 tahun (dia mencetak skor 760) . Pada tahun 1986, 1987, dan 1988, Tao adalah peserta termuda hingga saat ini dalam Olimpiade Matematika Internasional, dan pertama bersaing di usia sepuluh tahun, ia memenangkan medali perunggu, perak, dan medali emas. Dia tetap menjadi pemenang termuda dari masing-masing tiga medali yang diraihnya dalam sejarah olimpiade sains. Ia memenangkan medali emas olimpiade matematika ketika ia hampir berusia empat belas tahun. Pada usia 14, Tao menghadiri pertemuan Science Research Institute.

Ketika ia berusia 15 ia menerbitkan Paper Pertamanya. Ia menerima gelar sarjana dan gelar master pada usia 16 dari Flinders University. Pada tahun 1992 ia memenangkan beasiswa Fulbright untuk melakukan studi pascasarjana di Amerika Serikat. Dari tahun 1992 hingga 1996, Tao adalah seorang mahasiswa pascasarjana di Princeton University di bawah arahan Elias Stein, dan Tao menerima gelar Ph.D. pada usia 20 tahun. Ia mengajar di Universitas California, Los Angeles pada tahun 1996. Ketika ia berusia 24, ia dipromosikan menjadi profesor di UCLA dan tetap menjadi orang termuda yang pernah diangkat menjadi professor oleh institusi tersebut.

Tao telah memenangkan berbagai banyak penghargaan. Ia menerima Hadiah Salem tahun 2000, Memorial Prize Bôcher pada tahun 2002, dan Clay Research Award pada tahun 2003, atas kontribusi untuk analisis termasuk bekerja pada Kakeya conjecture dan peta gelombang. Pada tahun 2005, ia menerima American Society Mathematics Levi L. Conant Prize dengan Allen Knutson, dan pada tahun 2006 ia dianugerahi SASTRA Ramanujan Prize. Pada tahun 2004, Ben Green dan Tao merilis apa yang sekarang dikenal sebagai teorema Green-Tao.



Tao adalah menjadi finalis untuk penghargaan Australian of the Year pada tahun 2007. Dia adalah anggota yang sesuai dari Akademi Ilmu Pengetahuan Australia, dan pada tahun 2007 terpilih sebagai Fellow dari Royal Society Australia. Pada bulan April 2008, Tao menerima Alan T. Waterman Award, yang mengakui seorang ilmuwan awal karir untuk berkontribusi luar biasa di bidang mereka. Selain medali, penerima beasiswa waterman juga menerima dana hibah sebesar $500.000 untuk penelitian lanjutan. Pada bulan Desember 2008. Tao juga terpilih sebagai Fellow dari American Academy of Arts dan Science pada tahun 2009. Pada tahun 2010, ia menerima Hadiah Internasional Raja Faisal bersama-sama dengan Enrico Bombieri Juga pada tahun 2010. Pada 2012 ia dan Jean Bourgain menerima Penghargaan Crafoord di bidang Matematika dari Royal Swedish Academy of Sciences. Juga, pada tahun 2012, ia menerima penghargaan dari Simon Foundation. Pada 2013 Tao telah menerbitkan lebih dari 250 makalah penelitian dan 17 buku.

Biografi Albert Einstein

Biografi Albert Einstein


Albert Einstein (14 Maret 1879–18 April 1955) adalah seorang ilmuwan fisika teoretis yang dipandang luas sebagai ilmuwan terbesar dalam abad ke-20. Dia mengemukakan teori relativitas dan juga banyak menyumbang bagi pengembangan mekanika kuantum, mekanika statistik, dan kosmologi. Dia dianugerahi Penghargaan Nobel dalam Fisika pada tahun 1921 untuk penjelasannya tentang efek fotoelektrik dan "pengabdiannya bagi Fisika Teoretis". Setelah teori relativitas umum dirumuskan, Einstein menjadi terkenal ke seluruh dunia, pencapaian yang tidak biasa bagi seorang ilmuwan. Di masa tuanya, keterkenalannya melampaui ketenaran semua ilmuwan dalam sejarah, dan dalam budaya populer, kata Einstein dianggap bersinonim dengan kecerdasan atau bahkan jenius. Wajahnya merupakan salah satu yang paling dikenal di seluruh dunia. Pada tahun 1999, Einstein dinamakan "Orang Abad Ini" oleh majalah Time. Kepopulerannya juga membuat nama "Einstein" digunakan secara luas dalam iklan dan barang dagangan lain, dan akhirnya "Albert Einstein" didaftarkan sebagai merk dagang. Untuk menghargainya, sebuah satuan dalam fotokimia dinamai einstein, sebuah unsur kimia dinamai einsteinium, dan sebuah asteroid dinamai 2001 Einstein.

Biografi

1. Masa muda dan universitas
Einstein dilahirkan di Ulm di Württemberg, Jerman; sekitar 100 km sebelah timur Stuttgart. Bapaknya bernama Hermann Einstein, seorang penjual ranjang bulu yang kemudian menjalani pekerjaan elektrokimia, dan ibunya bernama Pauline. Mereka menikah di Stuttgart-Bad Cannstatt. Keluarga mereka keturunan Yahudi; Albert disekolahkan di sekolah Katholik dan atas keinginan ibunya dia diberi pelajaran biola. Pada umur lima, ayahnya menunjukkan kompas kantung, dan Einstein menyadari bahwa sesuatu di ruang yang "kosong" ini beraksi terhadap jarum di kompas tersebut; dia kemudian menjelaskan pengalamannya ini sebagai salah satu saat yang paling menggugah dalam hidupnya. Meskipun dia membuat model dan alat mekanik sebagai hobi, dia dianggap sebagai pelajar yang lambat, kemungkinan disebabkan oleh dyslexia, sifat pemalu, atau karena struktur yang jarang dan tidak biasa pada otaknya (diteliti setelah kematiannya).

Di waktu kecilnya Albert Einstein nampak terbelakang karena kemampuan bicaranya amat terlambat. Wataknya pendiam dan suka bermain seorang diri. Bulan November 1981 lahir adik perempuannya yang diberi nama Maja. Sampai usia tujuh tahun Albert Einstein suka marah dan melempar barang, termasuk kepada adiknya.

Minat dan kecintaannya pada bidang ilmu fisika muncul pada usia lima tahun. Ketika sedang terbaring lemah karena sakit, ayahnya menghadiahinya sebuah kompas. Albert kecil terpesona oleh keajaiban kompas tersebut, sehingga ia membulatkan tekadnya untuk membuka tabir misteri yang menyelimuti keagungan dan kebesaran alam.

Meskipun pendiam dan tidak suka bermain dengan teman-temannya, Albert Einstein tetap mampu berprestasi di sekolahnya. Raportnya bagus dan ia menjadi juara kelas. Selain bersekolah dan menggeluti sains, kegiatan Albert hanyalah bermain musik dan berduet dengan ibunya memainkan karya-karya Mozart dan Bethoveen.

Albert menghabiskan masa kuliahnya di ETH (Eidgenoessische Technische Hochscule). Pada usia 21 tahun Albert dinyatakan lulus. Setelah lulus, Albert berusaha melamar pekerjaan sebagai asisten dosen, tetapi ditolak. Akhirnya Albert mendapat pekerjaan sementara sebagai guru di SMA. Kemudian dia mendapat pekerjaan di kantor paten di kota Bern. Selama masa itu Albert tetap mengembangkan ilmu fisikanya..

Dia kemudian diberikan penghargaan untuk teori relativitasnya karena kelambatannya ini, dan berkata dengan berpikir dalam tentang ruang dan waktu dari anak-anak lainnya, dia mampu mengembangkan kepandaian yang lebih berkembang. Pendapat lainnya, berkembang belakangan ini, tentang perkembangan mentalnya adalah dia menderita Sindrom Asperger, sebuah kondisi yang berhubungan dengan autisme. Einstein mulai belajar matematika pada umur dua belas tahun. Ada gosip bahwa dia gagal dalam matematika dalam jenjang pendidikannya, tetapi ini tidak benar; penggantian dalam penilaian membuat bingung pada tahun berikutnya. Dua pamannya membantu mengembangkan ketertarikannya terhadap dunia intelek pada masa akhir kanak-kanaknya dan awal remaja dengan memberikan usulan dan buku tentang sains dan matematika. Pada tahun 1894, dikarenakan kegagalan bisnis elektrokimia ayahnya, Einstein pindah dari Munich ke Pavia, Italia (dekat Milan). Albert tetap tinggal untuk menyelesaikan sekolah, menyelesaikan satu semester sebelum bergabung kembali dengan keluarganya di Pavia. Kegagalannya dalam seni liberal dalam tes masuk Eidgenössische Technische Hochschule (Institut Teknologi Swiss Federal, di Zurich) pada tahun berikutnya adalah sebuah langkah mundur;j dia oleh keluarganya dikirim ke Aarau, Swiss, untuk menyelesaikan sekolah menengahnya, di mana dia menerima diploma pada tahun 1896, Einstein beberapa kali mendaftar di Eidgenössische Technische Hochschule. Pada tahun berikutnya dia melepas kewarganegaraan Württemberg, dan menjadi tak bekewarganegaraan.

Pada 1898, Einstein menemui dan jatuh cinta kepada Mileva Maric, seorang Serbia yang merupakan teman kelasnya (juga teman Nikola Tesla). Pada tahun 1900, dia diberikan gelar untuk mengajar oleh Eidgenössische Technische Hochschule dan diterima sebagai warga negar Swiss pada 1901. Selama masa ini Einstein mendiskusikan ketertarikannya terhadap sains kepada teman-teman dekatnya, termasuk Mileva. Dia dan Mileva memiliki seorang putri bernama Lieserl, lahir dalam bulan Januari tahun 1902. Lieserl, pada waktu itu, dianggap tidak legal karena orang tuanya tidak menikah.

2. Kerja dan Gelar Doktor

Pada saat kelulusannya Einstein tidak dapat menemukan pekerjaan mengajar, keterburuannya sebagai orang muda yang mudah membuat marah professornya. Ayah seorang teman kelas menolongnya mendapatkan pekerjaan sebagai asisten teknik pemeriksa di Kantor Paten Swiss dalah tahun 1902. Di sana, Einstein menilai aplikasi paten penemu untuk alat yang memerlukan pengatahuan fisika. Dia juga belajar menyadari pentingnya aplikasi dibanding dengan penjelasan yang buruk, dan

belajar dari direktur bagaimana "menjelaskan dirinya secara benar". Dia kadang-kadang membetulkan desain mereka dan juga mengevaluasi kepraktisan hasil kerja mereka. Einstein menikahi Mileva pada 6 Januari 1903. Pernikahan Einstein dengan Mileva, seorang matematikawan, adalah pendamping pribadi dan kepandaian; Pada 14 Mei 1904, anak pertama dari pasangan ini, Hans Albert Einstein, lahir. Pada 1904, posisi Einstein di Kantor Paten Swiss menjadi tetap. Dia mendapatkan gelar doktor setelah menyerahkan thesis "Eine neue Bestimmung der Moleküldimensionen" ("On a new determination of molecular dimensions") dalam tahun 1905 dari Universitas Zürich.

Tahun 1905 adalah tahun penuh prestasi bagi Albert, karena pada tahun ini ia menghasilkan karya-karya yang cemerlang. Berikut adalah karya-karya tersebut:

Maret: paper tentang aplikasi ekipartisi pada peristiwa radiasi, tulisan ini merupakan pengantar hipotesa kuantum cahaya dengan berdasarkan pada statistik Boltzmann. Penjelasan efek fotolistrik pada paper inilah yang memberinya hadiah Nobel pada tahun 1922.

April : desertasi doktoralnya tentang penentuan baru ukuran-ukuran molekul. Einstein memperoleh gelar PhD-nya dari Universitas Zurich.

Mei : papernya tentang gerak Brown.

Juni : Papernya yang tersohor, yaitu tentang teori relativitas khusus, dimuat Annalen der Physik dengan judul Zur Elektrodynamik bewegter Kerper (Elektrodinamika benda bergerak).

September : kelanjutan papernya bulan Juni yang sampai pada kesimpulan rumus termahsyurnya : E = mc2, yaitu bahwa massa sebuah benda (m) adalah ukuran kandungan energinya (E). c adalah laju cahaya di ruang hampa (c >> 300 ribu kilometer per detik). Massa memiliki kesetaraan dengan energi, sebuah fakta yang membuka peluang berkembangnya proyek tenaga nuklir di kemudian hari. Satu gram massa dengan demikian setara dengan energi yang dapat memasok kebutuhan listrik 3000 rumah (berdaya 900 watt) selama setahun penuh, suatu jumlah energi yang luar biasa besarnya



Di tahun yang sama dia menulis empat artikel yang memberikan dasar fisika modern, tanpa banyak sastra sains yang dapat ia tunjuk atau banyak kolega dalam sains yang dapat ia diskusikan tentang teorinya. Banyak fisikawan setuju bahwa ketiga thesis itu (tentang gerak Brownian), efek fotoelektrik, dan relativitas spesial) pantas mendapat Penghargaan Nobel. Tetapi hanya thesis tentang efek fotoelektrik yang mendapatkan penghargaan tersebut. Ini adalah sebuah ironi, bukan hanya karena Einstein lebih tahu banyak tentang relativitas, tetapi juga karena efek fotoelektrik adalah sebuah fenomena kuantum, dan Einstein menjadi terbebas dari jalan dalam teori kuantum. Yang membuat thesisnya luar biasa adalah, dalam setiap kasus, Einstein dengan yakin mengambil ide dari teori fisika ke konsekuensi logis dan berhasil menjelaskan hasil eksperimen yang membingungkan para ilmuwan selama beberapa dekade. Dia menyerahkan thesis-thesisnya ke "Annalen der Physik". Mereka biasanya ditujukan kepada "Annus Mirabilis Papers" (dari Latin: Tahun luar biasa). Persatuan Fisika Murni dan Aplikasi (IUPAP) merencanakan untuk merayakan 100 tahun publikasi pekerjaan Einstein di tahun 1905 sebagai Tahun Fisika 2005.

3. Gerakan Brownian

Di artikel pertamanya di tahun 1905 bernama "On the Motion—Required by the Molecular Kinetic Theory of Heat—of Small Particles Suspended in a Stationary Liquid", mencakup penelitian tentang gerakan Brownian. Menggunakan teori kinetik cairan yang pada saat itu kontroversial, dia menetapkan bahwa fenomena, yang masih kurang penjelasan yang memuaskan setelah beberapa dekade setlah ia pertama kali diamati, memberikan bukti empirik (atas dasar pengamatan dan eksperimen) kenyataan pada atom. Dan juga meminjamkan keyakinan pada mekanika statistika, yang pada saat itu juga kontroversial. Sebelum thesis ini, atom dikenal sebagai konsep yang berguan, tetapi fisikawan dan kimiawan berdebat dengan sengit apakah atom benar suatu benda yang nyata. Diskusi statistik Einstein tentang kelakuan atom memberikan pelaku eksperimen sebuah cara untuk menghitung atom hanya dengan melihat melalui mikroskop biasa. Wilhelm Ostwald, seorang pemimpin sekolah anti-atom, kemudian memberitahu Arnold Sommerfeld bahwa ia telah berkonversi kepada penjelasan komplit Einstein tentang gerakan Brownian.

Tahun 1909, Albert Einstein diangkat sebagai profesor di Universitas Zurich. Tahun 1915, ia menyelesaikan kedua teori relativitasnya. Penghargaan tertinggi atas kerja kerasnya sejak kecil terbayar dengan diraihnya Hadiah Nobel pada tahun 1921 di bidang ilmu fisika. Selain itu Albert juga mengembangkan teori kuantum dan teori medan menyatu.

Pada tahun 1933, Albert beserta keluarganya pindah ke Amerika Serikat karena khawatir kegiatan ilmiahnya - baik sebagai pengajar ataupun sebagai peneliti - terganggu. Tahun 1941, ia mengucapkan sumpah sebagai warga negara Amerika Serikat. Karena ketenaran dan ketulusannya dalam membantu orang lain yang kesulitan, Albert ditawari menjadi presiden Israel yang kedua. Namun jabatan ini ditolaknya karena ia merasa tidak mempunyai kompetensi di bidang itu. Akhirnya pada tanggal 18 April 1955, Albert Einstein meninggal dunia dengan meninggalkan karya besar yang telah mengubah sejarah dunia.

Meskipun demikian, Albert sempat menangis pilu dalam hati karena karya besarnya - teori relativitas umum dan khusus - digunakan sebagai inspirasi untuk membuat bom atom. Bom inilah yang dijatuhkan di atas kota Hiroshima dan Nagasaki saat Perang Dunia II berlangsung.

Biografi Masashi Kishimoto | Penulis Komik Naruto

Biografi Masashi Kishimoto | Penulis Komik Naruto


Rangkaian Biografi - Komik atau Anime yang satu ini memang telah membuat jutaan orang di Dunia tergila-gila akan kisahnya. Inilah Biografi pembuatnya. Masashi Kishimoto Lahir di Perfektur Okayama pada tahun 1974 sebagai kakak dari 2 anak kembar(adik Masashi Kishimoto bernama Seishi Kishimoto, yang adalah mangaka dari 666 Satan). Masashi terkenal sebagai salah satu mangaka(=pengarang komik) terhebat sepanjang sejarah hanya dalam beberapa tahun, dengan komiknya yang sangat disukai dan populer yaitu Naruto. Naruto lantas menjadi salah satu manga yang terpopuler dan bestseller, dibaca oleh jutaan orang di berbagai belahan dunia.


Saat Kishimoto-sensei masih kecil, acara TV yang paling favorit salah satunya adalah Doraemon. Semua teman-teman Masashi Kishimoto menyukai Doraemon dan menggambar karakter-karakternya. Kishimoto-sensei adalah yang paling perfeksionis. Ia menunjukkan bagian mana yang salah pada gambar teman-temannya dan menunjukkan cara menggambar yang benar.

Waktu beranjak SD, Masashi Kishimoto sangat suka menggambar. Selama sekolah ia mencoret buku catatannya dengan gambarannya, bahkan ia tetap menggambar saat ia sedang bermain petak umpet dengan teman-temannya sambil menunggu ditangkap. Anime favorit Kishimoto-sensei adalah Doraemon, sampai suatu hari ia melihat Mobile Suit Gundam, semua yang ia gambar adalah karakter dari anime tersebut.

Setelah tergila-gila menggambar Mobile Suit Gundam, muncul anime baru, yaitu manga terkenal dari Akira Toriyama-sensei: Dr. Slump. Masashi Kishimoto bercerita tentang betapa ia tidak percaya, bagaimana bisa gambar Dr. Slump sangat bagus dan ia mulai menggambar karakter-karakter anime itu. Ia bahkan sampai ikut serta dalam lomba menggambar Arale-chan menggunakan crayon.

Menjelang kelulusan SD, Kishimoto sangat tergila-gila pada Dragon Ball, manga paling terkenal dari Akira Toriyama-sensei. Kishimoto-sensei sempat benyatakan betapa ia sangat terobsesi pada Toriyama-sensei, “Beliau bagaikan dewa bagiku, aku selalu menggambar tiap karakter yang bermunculan dalam Dragon Ball.” Dan akhirnya Masashi Kishimoto membuat keputusan yang tidak akan ia sesali. Ia mulai dengan berpikir “Manga itu luar biasa” dan ia ingin menjadi mangaka populer seperti Akira Toriyama. Kishimoto membuat karya pertamanya yang berjudul “Hiatari-kun”, tentang seorang remaja ninja.

Ketika menginjak SMP, Kishimoto memfokuskan diri pada hal lain selain menggambar. Baseball mengambil bagian 
penting pada saat itu. Menggambarpun hampir tidak ia lakukan lagi karena tidak ada waktu. Namun pada suatu hari ia melihat poster yang menurutnya sangat bagus. Gambar itu ternyata adalah “Akira” karya Katsuhiro Ootomo.

Kishimoto mulai menggambar “Akira”, dan gaya gambarnya berubah banyak. Tapi, betapa banyakpun ia mencoba meniru, ia tidak bisa. Mustahil untuk ditiru. Efek, desain, dan setiap detil gambar tersebut amat berbeda dari mangaka lain. Akhirnya Kishimoto-sensei menyadari, karya yang hebat adalah karya original, dan meniru gambar orang lain tidak berguna.

Kishimoto mencoba menggambar dengan cirinya sendiri, tetapi ia tetap tidak bisa. Ia pun akhirnya menyerah dan mengahabiskan sepanjang masa SMPnya untuk meniru gambar Ootomo-sensei.

Saat ia di kelas XI, Kishimoto berhasil merampungkan komik pertamanya yang berisi 31 halaman. Ia menanyakan pendapat adiknya. Tapi yang ia dapat hanya “Jelek”. Ia tidak terima perkataan itu dan bertanya lagi pada ayahnya. Ternyata jawaban ayahnya sama saja. Kishimoto tetap antusias dan mengirimkan komiknya itu untuk Jump Magazine Award, tapi gagal dan komik itu selamanya menjadi tumpukan terbawah pada meja gambarnya.

Kishimoto tidak menyerah dan membuat banyak komik lagi. Tetapi komiknya selalu saja tidak bagus. Ia heran mengapa komiknya tidak bagus dan apa yang membuat komik orang lain bisa lebih bagus?

Karena ia menghabiskan waktunya untuk mencari jawaban tersebut, Kishimoto lulus SMA dengan peringkat 38 dari 39 siswa. Keaaan menjadi serba salah. Tidak pandai menggambar komik, juga tidak pintar di sekolah, lalu akan jadi apa ia nanti? Masashi Kishimoto tidak menyerah dan berusaha lebih keras untuk menjadi mangaka Jump. Jika sekarang Kishimoto mengingat kembali semuanya, Ia tidak banyak berpikir, “Yah, semua akan berhasil!. Syukurlah karena aku bodoh!”

Sekarang Masashi Kishimoto berhasil meraih impiannya menjadi Mangaka Jump yang terkenal, komiknya tentang ninja yaitu Naruto menjadi salah satu yang paling populer dan paling diminati di berbagai penjuru dunia. Semua yang usaha yang dilakukannya membuahkan hasil. Masashi Kishimoto menjadi contoh dan inspirasi yang nyata, dan akan menjadi salah satu yang terhebat sepanjang sejarah.

"Perjuangan Hidup Senantiasa Tidak memihak kepada siapa yang lebih kuat atau lebih cepat, tapi lambat laun sang pemenang adalahborang yang berfikir bahwa dia pasti menang"

Lirik lagu naruto

Rocks


Come on!
owareru youni, isoi de iru
kawai ta mune ga, kari tateru no sa
hito kiwa tsuyoku kagayaku hoshi wa
ima mo tooku ni aru
ushinatte yuku motome nagara
ubawa rete yuku atae nagara
dare no tame de naku dare no mono de naku
ore tachi no ima ga
*omoi kasane yume o kasane hibi o kasane
ase ni mamire namida korae chi o tagi rase
tatakau koto mo aishi au koto mo
haruka hikari no, On the way
ura kitte kita shin ji nagara
kitsuke te kita inori nagara
dare no koto de naku dare no sei de naku
ore tachi no ima wo
itami hodoki, kokoro hodoki, kage o hodoki
iki o tsunete, hashiri nukero, yami o saite
kana shimu koto mo yume o miru koto mo
owari wa shinai, On the way
Repeat *
I wanna ROCKS, mune ni ROCKS (2x)
I wanna ROCKS 4x
mune ni ROCKS 3x

Lirik lagu naruto

No Boy No Cry

gin’iro no sora ga wareru no
wo boku wa tsuttatte BOOT to miteita
taikutsu ni yarareru kurai nara
shinjimau hou ga zutto MASHI sa
shounen yo kiite kure
ningen nante taishita mon ja nai sa
ashita nante mou iranai kara
nigitta kobushi yo kakusu na yo
fuan ni yume wo uritobasuhodo
mada! oibore chainai daro
shounen yo kokoro no juu no
hikigane wo hikeru no wa kimi dake sa
subete no wakamono wa itta
boku no kokoro kirisake yo
akiramechimatta yatsu ni wa
kankei nee hanashi na n da
subete no wakamono wa itta
bokura sakenda kono koe wa
BEDDO no shita ni
hisondeta jiyuu sa
wakariau koto mo nai mama
hakichirakashiteta ano hi no kizu ga
ima mo mada taoresou na boku wo
mae ni mae ni hiki zutteiku n darou
BARABARA ni naru kurai sakende mitatte
nani mo! kotae nante denai kedo
nani mo sezu suwatte waratteru
aitsura mitai nya naritakunai n da
subete no wakamono wa itta
doushi yo monaku kudaranai
kono subarashii sekai ni
tatta ima ikiteiru kara
subete no wakamono wa itta
subete no hontou to uso wo
kesshite wasureteshimawanai you ni
subete no wakamono wa itta
shinu ni wa wakasugiru darou
shiraketa tsura ga naranderu
karappo no kono machi de
subete no wakamono wa itta
kaze no nai kono yoru ni
nanika wo kaeyou to shiteru nara
bokura ga sakenda kono koe wa
TERORISUTO ni datte kesenai darou

Lirik lagu naruto

Wind-Akeboshi



Cultivate your hunger before you idealize
Motivate your anger to make them all realize
Climbing the mountain, never coming down
Break into the contents, never falling down
My knee is still shaking, like I was twelve,
Sneaking out of the classroom, by the back door.
A man railed at me twice though, but I didn’t care
Waiting is wasting for people like me.
*Don’t try to live so wise.
Don’t cry ’cause you’re so right.
Don’t dry with fakes or fears,
’Cause you will hate yourself in the end.
Repeat *
You say, “Dreams are dreams.
“I ain’t gonna play the fool anymore.”
You say, “‘Cause I still got my soul.”
Take your time, baby, your blood needs slowing down.
Breach your soul to reach yourself before you gloom.
Reflection of fear makes shadows of nothing, shadows of nothing.
You still are blind, if you see a winding road,
‘Cause there’s always a straight way to the point you see.
Repeat *
Repeat *

HARUKA KANATA (AKAGE)

HARUKA KANATA (AKAGE)

fumikomu ze akuseru
kakehiki wa nai sa sou daiyou
yoru wo nukeru
nejikomu sa saigo ni
sashihiki ZERO sa sou dayo
hibi wo kezuru
kokoro wo sotto, hiraite gyutto
hiki yosetara
todoku yo kitto
tsutau yo motto sa aah!…
iki isoide shiboritotte
motsureru ashi dakedo mae yori
zutto sou tooku he
ubaitotte tsukandatte
kimi janai nara imi wa nai no sa
dakara motto motto motto haruka kanata
fumikomu ze akuseru
kakehiki wa nai sa sou daiyou
yoru wo nukeru
nejikomu sa saigo ni
sashihiki zero sa sou dayo
hibi wo kezuru
kokoro wo sotto, hiraite gyutto
hiki yosetara
todoku yo kitto tsutau yo motto sa aah…!
iki isoide shiboritotte
motsureru ashi dakedo mae yori
zutto sou tooku he
ubaitotte tsukandatte
kimi janai nara imi wa nai no sa
dakara haruka kanata
itsuwaru koto ni nareta
kimi no sekai wo
nuritsubusu no sa shiroku shirou

Lirik lagu naruto

Kanashimi Wo Yasashisa Ni

sousa kanashimi wo yasashisa ni
jibun rashisa wo chikara ni
mayoinagarademo ii arukidashite
mou ikkai mou ikkai
dareka no kitai ni zutto kotae
homerarerunoga suki nano desuka?
naritai jibun wo surikaetemo
egao wa itsudemo suteki desuka?
hajimaridake yume mite okiru
sono saki nara itsuka
jibun no ude de
souda daiji na mono wa itsumo
katachi no nai mono dake
te ni iretemo nakushitemo
kizukanumama
sousa kanashimi wo yasashisa ni
jibun rashisa wo chikara ni
mayoinagarademo ii arukidashite
mou ikkai mou ikkai
zurui otona wa deau tabi
atama gohashi na sekkyou dake
jibun wo sunao ni dasenaku natte
kizutsukinagara sugu ni togatte
atarashii kaze mikata ni tsukete
sagashite iinda itsuka aoi tori wo
souda daiji na mono wa itsumo
katachi no nai mono dake
te ni iretemo nakushitemo
kizukanumama
sousa kanashimi wo yasashisa ni
jibun rashisa wo chikara ni
mayoinagarademo ii arukidashite
namida no ato ni wa nazeka fukkireta
sora ni niji ga deru you ni shizen na koto
ame wa agatta
dakara daiji na mono wa itsumo
katachi no nai mono dake
te ni iretemo nakushitemo
kizukanumama
sousa kanashimi wo yasashisa ni
jibun rashisa wo chikara ni
kiminara kitto yareru shinjite ite
mou ikkai mou ikkai
mou ikkai mou iikai?

GO!!!(Naruto 4th Opening Theme)

GO!!!(Naruto 4th Opening Theme)

We are Fighting Dreamers Takami wo mezashite
Fighting Dreamers Narifuri kamawazu
Fighting Dreamers Shinjiru ga mama ni
Oli Oli Oli Oh-! Just go my way!
Right here Right now (Bang!)
Buppanase Like a dangan LINER!
Right here Right now (Burn!)
Buttakitteku ze Get the fire!
Right here Right now (Bang!)
Buppanase Like a dangan LINER!
Right here Right now (Burn!)
Kewashii shura no michi no naka
Hito no chizu wo hirogete doko e yuku?
Gokusaishoku no karasu ga
Sore wo ubaitotte yaburisuteta
Saa kokoro no me Mihiraite
Shika to ima wo mikiwamero! (Yeah!)
Ushinau mono nante nai sa Iza mairou!
We are Fighting Dreamers Takami wo mezashite
Fighting Dreamers Narifuri kamawazu
Fighting Dreamers Shinjiru ga mama ni
Oli Oli Oli Oh-! Just go my way!
Right here Right now (Bang!)
Buppanase Like a dangan LINER!
Right here Right now (Burn!)
Oto wo tatezu shinobiyoru kage ga
Itsumo bokura wo madowaseru
Yuugenjikkou Ooki na kaze ga
Uneri wo agete fukiareru
Kazashita surudoi katana de
Onore no asu Kirihirake! (Yeah!)
Hoshou nante Doko ni mo nai sa Naa Sou daro!?
We are Fighting Dreamers Takami wo mezashite
Fighting Dreamers Narifuri kamawazu
Fighting Dreamers Shinjiru ga mama ni
Oli Oli Oli Oh-! Just go my way!
Right here Right now (Bang!)
Buppanase Like a dangan LINER!
Right here Right now (Burn!)
Buttakitteku ze Get the fire!
Right here Right now (Bang!)
Buppanase Like a dangan LINER!
Right here Right now (Burn!)
Buttakitteku ze Get the fire!
We are Fighting Dreamers Kono nakama-tachi to
Fighting Dreamers Subete wo makikomi
Fighting Dreamers Kokorozashi Takaku
Oli Oli Oli Oh-!
We are Fighting Dreamers Takami wo mezashite
Fighting Dreamers Narifuri kamawazu
Fighting Dreamers Shinjiru ga mama ni
Oli Oli Oli Oh-! Just go my way!
(Don’t forget your first impulse ever)
(Let’s keep your adventurous ever)
Right here Right now (Bang!)
Buppanase Like a dangan LINER!
Right here Right now (Burn!)
Buttakitteku ze Get the fire!
Right here Right now (Bang!)
Buppanase Like a dangan LINER!
Right here Right now (Burn!)
Buttakitteku ze Get the fire!

Lirik lagu naruto

Hero’s Come Back(Nobodyknows)

Tooku de kikoeru koe wo HINTO ni
Hitori mata hitori tachiagaru toushi
Kurikaesu dake no fudan dooru
Kutsugaesu junbi ii ze ARE YOU READY?
Karadajuu furuwasu shindou ni
Hageshiku uchinarase yo STOMPING
Taezu tsuki ugokasu CARU MI
Kawarazu yuruganu tsukamu SUTORI
EVERYBODY STAND UP!
Agero! Kyou ichiban no jikan da
Me ni mo tomoranu SUPIIDO HANTA
Dare mo ga minna toriko kanban YEAH (COME ON)
EVERYBODY HANDS UP!
Matashita na HERO’S wa COME BACK
Zujou kaze yubioru KAUNDAN
Ikuze 3-2-1 MAKE SOME NOISE!
Eh yo! WHAT YOU GONNA DO, WHAT YOU GONNA DO?
Taemanaku nari hibiki kizamu
DEJA VU yori mo gotsui shougeki ga
Zenshin wo hashiri hanaresan BREAK IT DOWN
TURN IT UP (TURN IT UP) Hey kikkoeka?
Sakenda kino made no koto ga
Kawaru darou madaminu asu he
Koborete afureta omoi no bun made
Machi ni matta SHOW TIME
Saitechiru shukumei
Dochira ni katamuku shouhai no yukue
Agura kaite Raikon ni mo tsubureru
Nagashita chito ase onore de nukue
Negai mo PURAIDO mo fukume
subete wo seotta tagai no haigo
Nasake wo kaketerya dame ni naru ze
Tamote POTENSIARU MENTARU (men)
Neko mo shakushi mo matte you na HERO
Hitoban dake no goran, ROMAN hikou
O-! ii ne sonnanjane- sa
KICK ON THE CORNER mada tari nee ka?
Itsumo to chikau hijou na jinkaku mamoru no sasubete
LIKE A TERMINATOR
Yon kai, go kai de
tatsu HIGHLIGHT (FLY HIGH, YEAH!)
Issou kono bade tsutaetaruzo
EVERYBODY STAND UP!
Agero! Kyou ichiban no jikan da
Me ni mo tomoranu SUPIIDO HANTA
Daremo ga mina toriko kanban YEAH (COME ON!)
EVERYBODY HANDS UP!
Mata ashita no HERO’S COME BACK!!
Zujou kazoe yubiori KAUNDAN
Ikuze 3-2-1 MAKE SOME NOISE!
Hey yo! Mou tashou no RISKU wa kakugo desho
Nankai korondatte tatsu (GET IT ON)
Nareai ja nai ze kamihitoe no SESSHON
Irikunda kanjou kizukiagete kesshou
MADE IN HUMAN no DORAMA no enchou
Marude moesakaru yoshiwara no enjou
ENDORESS saki mo korogaru nichijou
Warau hodo baka ni narerutte koto
Resseifuku mukaikaze nimo maken
Makikomu nandomo dekuwashite kita ze
Ikudotonaku tatsu konoba no BATORU
Tatakai kata nara kono mi ga satoru
Ichiya niya no tsukeyakiba ja
Mamoru mon ga chigau na shirohata wo buri na
Hi no me akogareru hikage wo shiru
Iiwake wa kikan sorekoso ga REAL
FAIITO maido I’M PROUD
Nani kara nani ma de mada ushinaccha nai zo
YES ka NO janai itsuka kou warau
Hanakara PATTO kimeru ikuze aibou
Wakiagaru kansei ga yuuki to naru
Tachiagareba ima ijou kurushimi tomonau
Soredemo saigo wa kitto warau
Subete sarau shouri to kansei
EVERYBODY STAND UP!
Agero! Kyou ichiban no jikan da
Me ni mo tomoranu SUPIIDO HANTA
Daremo ga mina toriko kanban YEAH (COME ON!)
EVERYBODY HANDS UP!
Mata ashita no HERO’S COME BACK!!
Zujou kazoe yubiori KAUNDAN
Ikuze 3-2-1 MAKE SOME NOISE!
EVERYBODY STAND UP!
Agero! Kyou ichiban no jikan da
Me ni mo tomoranu SUPIIDO HANTA
Daremo ga mina toriko kanban YEAH (COME ON!)
EVERYBODY HANDS UP!
Mata ashita no HERO’S COME BACK!!
Zujou kazoe yubiori KAUNDAN
Ikuze 3-2-1 MAKE SOME NOISE!

ALIVE (Raiko)

LIRIK LAGU NARUTO

ALIVE (Raiko)

dare datte shippai wa suru nda
hazukashii koto janai
kono kizu o muda ni shinai de
waratte arukereba ii (RAP)
sou shizuka na kuuki suikomi
hiroki sora ni kao age tobikomi
toki ni ame ga futtara hito yasumi
jaa yukusaki wa kaze fuku mama ni
takusan no matotteru koukai
kono kizu o muda ni shicha shounai
ude ni kunshou kizami ikoukai shougai
sou kokkara ga Show Time

ah iroasete kono PORA
naka de ikiteru kako no jibun toka
itsumo TSURU nde hi no nai you ni
ibasho mitsukete hiataru you ni
konna kanji de hibi kattou
ippo fumidasu beki ganbou
makkou shoubu jibun ni muke issou
koko de kono uta hibikasou
dare datte shippai wa suru nda
hazukashii koto janai
kono kizu o muda ni shinai de
waratte arukereba ii
(RAP)
kyou hajimari o tsugeru asayake
yume to genjitsu no hazama de
What’s Say kono koe kareru sono hi made
korogari tsudzukeru Another Day
shuppotsu shinkou kamase in o
shindou kaitaku michi ippon yeah
yagate toori ni hanasake
soshite mirai ni mugete habatake
genjitsu omoku nokkaru ga
mezase chouten Like a No Culture
saru ga saru ni shikanarenai Oh
jibun wa jibun ni shikanarenai Yo
asu o ki ni shite shita muku mae ni
kyou no jibun no ki no muku mama ni
saisei kyou wa chou kaisei
nanimo nayami nankanaize
omoku no shikakaru genjitsu ga
ima no boku o semetateteru
kantan ni wa ikanai na
sonna koto kurai chouchi shiteru yo
dare datte shippai wa suru nda
hazukashii koto janai
kono kizu o muda ni shinai de
waratte arukereba ii
takusan no koukai o matotte
aji no aru hito ni naru sa
kanashimi mo kaze ni kaete
tsuyoku susunde ikereba ii
(RAP)
sou shizuka na kuuki suikomi
hiroki sora ni kao age tobikomi
toki ni ame ga futtara hito yasumi
jaa yukusaki wa kaze fuku mama ni
takusan no matotteru koukai
sono kizu o muda ni shicha shounai
ude ni kunshou kizami ikoukai shougai
sou kokkara ga Show Time
When You Tell Me That You Love Me

I wanna call the stars
 Down from the sky 
I wanna live a day 
That never dies 
I wanna change the world
Only for you 
All the impossible
I wanna do
 
I wanna hold you close
Under the rain 
I wanna kiss your smile
And feel the pain 
I know what's beautiful 
Looking at you 
In a world of lies 
You are the truth
 
And baby,Everytime you touch me
 I become a heroI'll make you safe
 No matter where you are 
And bring you
 Everything you ask for
 Nothing is above me 
I'm shining like a candle in the dark
 When you tell me that you love me
I wanna make you see
 Just what I wasShow you the loneliness
 And what it does You walked into my life
 To stop my tears,Everything's easy nowI have you here
And babyEverytime you touch me 
I become a hero, I'll make you safe
 No matter where you are 
And bring you Everything you ask for Nothing is above me
 I'm shining like a candle in the dark 
When you tell me that you love me
In a world without you 
I would always hunger 
All I need is your love to make me stronger
And babyEverytime you touch me
 I become a heroI'll make you safe
 No matter where you are
 And bring you Everything you ask for Nothing is above me 
I'm shining like a candle in the dark 
When you tell me that you love me
You love me
 When you tell me that you love me

Resep Puff Pastry White Chocolate

SEMARAKKAN malam pergantian tahun dengan hidangan cantik nan lezat ini, Puff Pastry White Chocolate.
Bahan:
  • 500 gr tepung terigu
  • 8 gr garam
  • 80 gr mentega
  • 300 ml air es
  • 250 gr korsvet
Pelengkap:
  • 200 gr white cooking chocolate, lelehkan
  • Ceri manis hijau dan merah secukupnya
Cara membuat:
1. Campur terigu, garam, air, dan metega, uleni hingga kalis. Giling adonan hingga berbentuk bujur sangkar ukuran 30x30 cm, dengan bagian tengah lebih tebal sedikit dari pinggir-pinggirnya. Taruh lembaran korsvet diadonal di tengah adonan, lipat keempat sudut ke tengah seperti membuat amplop, jepit dengan jari pada bagian-bagian yang tersambung agar melekat. Bungkus plastik, simpan dalam lemari pendingin selama 20 menit.

2. Giling adonan hingga ketebalan 1 cm, lakukan proses melipat seperti pada poin di atas, bungkus plastik, masukkan lemari pendingin. Lakukan langkah ini hingga 3 kali.

3. Potong-potong adonan dengan ukuran 12x5 cm, lalu belah tidak putus bagian tengahnya. Masukkan salah satu ujungnya ke lubang yang ada di tengahnya menuju ke bawah. Tarik, rapikan. Lakukan hal yang sama hingga bahan habis.

4. Susun di atas loyang, panggang selama 15 menit dalam oven bersuhu 180 derajat Celsius atau hingga matang. Angkat dan tiriskan.

\5. Celupkan puff ke dalam white chocolate, diamkan hingga mengeras. Hias dengan ceri.
Hasil: 15 porsi