6 Cara Mudah Mengatasi Lemari Yang Berantakan
Orang dulu suka bilang, lemari pakaian kita adalah cerminan kepribadian kita. Nah, bagaimana jika lemari pakaian Anda tidak teratur dan berantakan? Apakah Anda setuju dengan pernyataan tersebut? Tentu saja Anda tidak ingin dikatakan sebagai orang yang tidak teratur dan berantakan hanya karena Anda belum sempat membereskan lemari Anda. Kesibukan bekerja dan kegiatan-kegiatan lainnya memang sangat mungkin bagi kita melupakan hal sepele namun penting seperti membereskan lemari pakaian. Maka dari itu, Beautiplan punya 6 tip mudah untuk mengatur kembali lemari pakaian Anda agar rapi dan sedap dipandang.
Keluarkan semua pakaian Anda agar mudah melihat apa saja yang Anda miliki dan Anda pertahankan di dalam lemari Anda selama ini. Mungkin Anda akan merasa seperti menemukan harta karun atau benda yang hilang yang selama ini Anda cari.
Sambil mengeluarkan pakaian Anda, pisahkan jenis pakaian sesuai kategorinya.
Tops, bottom, dresses, jumper, rompi, and
outwear. Kategorikan sesuai dengan jenisnya untuk memudahkan Anda memutuskan tata letak dari baju-baju tersebut.
Jangan menyimpan baju-baju Anda jika lemari pakaian Anda belum dibersihkan.
So, clean it up first memakai pembersih serbaguna dan kain kering dan pisahkan
hanger yang ingin Anda pakai, dan yang tidak. Jangan buang
hanger tersebut karena dapat Anda sumbangkan ke panti asuhan atau yayasan sosial lainnya.
Take it or leave it? Sortir baju-baju Anda yang sudah tidak muat atau tidak terpakai lagi. Jangan buang baju-baju
vintage Anda karena,
vintage style is everlasting.
Gantung kembali semua pakaian Anda sesuai dengan tempat yang Anda inginkan. Misalnya untuk
long dresses and short or mini dresses, Anda gantung di bagian lemari yang lebih tinggi. Hal ini akan memudahkan Anda mencari baju sesuai acara yang ingin Anda hadiri.
Untuk baju yang biasa Anda gantung, gantunglah mulai dari yang terpanjang hingga yang terpendek. Sedangkan untuk yang baju Anda lipat, mulailah dari ukuran lipatan paling besar hingga yang paling kecil. Akan lebih indah lagi jika Anda mengaturnya mulai dari warna yang paling gelap hingga yang paling terang atau sebaliknya.
Mengatur kembali lemari Anda tidak perlu dilakukan sesering mungkin karena semakin banyak perubahan juga akan menyulitkan Anda. Lakukanlah ketika Anda merasa lemari Anda sudah cukup
messy dan Anda mulai kesulitan mencari baju kesayangan. Selamat Mencoba!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar